Banjartv.com, BANJAR – Bupati Banjar H. Saidi Mansyur terus menunjukkan kepeduliannya terhadap warga yang terdampak banjir dengan menyerahkan bantuan langsung di Kelurahan Pesayangan, Kecamatan Martapura, Kabupaten Banjar, Selasa (30/12/2025) siang.
Kehadiran orang nomor satu di Kabupaten Banjar tersebut menjadi bentuk nyata komitmen pemerintah daerah dalam menangani bencana banjir serta memastikan masyarakat terdampak tetap mendapatkan perhatian dan bantuan.

Lurah Pesayangan Rahman Epindi menyampaikan apresiasi atas kepedulian Bupati Banjar yang turun langsung ke lokasi banjir. Menurutnya, banjir di wilayah tersebut berdampak pada lebih dari 200 rumah dengan jumlah warga terdampak mencapai ribuan jiwa.
“Atas nama warga Kelurahan Pesayangan, kami mengucapkan terima kasih kepada Bapak Bupati Banjar atas perhatian dan bantuan yang diberikan langsung kepada masyarakat,” ujarnya.
Rahman menjelaskan, banjir mulai melanda wilayah Pesayangan sejak tiga hari terakhir akibat curah hujan yang tinggi. Kedalaman air terparah terjadi di RT 7 dengan ketinggian mencapai sekitar 80 sentimeter atau setinggi pinggang orang dewasa.
Salah satu warga penerima bantuan, Suhailah, mengaku bersyukur atas perhatian pemerintah daerah. Ia merasa senang karena Bupati Banjar turun langsung ke lapangan dan mengunjungi warga di lokasi pengungsian.
“Alhamdulillah, kami sangat senang Bapak Bupati datang langsung melihat kondisi kami. Terima kasih atas bantuan dan perhatiannya,” ucap Suhailah.
Sebelumnya, Bupati Banjar juga meninjau kondisi banjir di Desa Bincau Muara, Kecamatan Martapura. Dalam peninjauan tersebut, Saidi Mansyur menyampaikan bahwa permukaan air mulai surut sekitar 30 hingga 40 sentimeter dari kondisi sebelumnya yang mencapai setinggi lutut orang dewasa.
Meski demikian, Bupati mengimbau masyarakat untuk tetap waspada mengingat potensi curah hujan masih cukup tinggi. Berdasarkan prakiraan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), puncak musim hujan diperkirakan berlangsung hingga Januari 2026.
“Kita berharap intensitas hujan segera menurun, namun masyarakat tetap harus waspada,” ujarnya.
Saidi Mansyur menegaskan, seluruh perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Banjar telah dikerahkan untuk bersinergi dalam penanganan banjir, mulai dari proses evakuasi, pelayanan kesehatan, hingga penyediaan lokasi pengungsian sementara.
“Seluruh perangkat daerah bekerja sesuai tugas masing-masing agar penanganan banjir berjalan optimal dan masyarakat tetap terlayani,” tegasnya.*(Dhani/Banjartv)










